Thursday, August 14, 2014

DPD KNPI Sulteng Boikot Acara Menpora di Sulteng

Yahdi Basma Ketua DPD KNPI Provinsi Sulawesi Tengah
Palu, Seruu.com - Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Tengah, Yahdi Basma mengatakan bahwa KNPI Sulteng sebagai salah satu organisasi kepemudaan menolak seluruh rangkaian acara kegiatan nasional yang dilakukan oleh Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora), Roy Suryo, sejak tanggal 08-12 Agustus 2014.
"KNPI Sulawesi Tengah bersikap pasif dan menolak menghadiri seluruh rangkaian kegiatan yang dilakukan Menpora, termasuk menolak turut menjemput Menteri Pemuda di Bandara Mutiara Sis-Aljufri Palu, Dinner With Menpora dan lainnya," kata Yahdi Basma saat dihubungi Seruu.com, Selasa (12/08/2014).

Yahdi menjelaskan bahwa sikap tersebut diambilnya sebagai bentuk sence of solidarity atas kejadian pembatalan sepihak yang dilakukan oleh kemenpora pada acara Temu Nasional Aktivis 98 di Wisma Menpora pada 24 Juli 2014 yang lalu.

Yahdi menilai tindakan yang dilakukan oleh Kemenpora terhadap acara tersebut yang jelas-jelas adalah acara para pemuda Indonesia dan dilakukan di gedung yang seharusnya menjadi representasi kegiatan pemuda, merupakan tindakan konstruktif elemen kepemudaan, "Pemuda dibredel di Kandang Pemuda".

Padahal, tambahnya, panitia telah memenuhi kewajiban sewa dan seluruh syarat pemakaian gedung. Suatu tindakan Kemenpora yang diskriminatif, tidak adil dan tidak menghormati semangat kaum muda yang nyata menjadi tonggak Reformasi Indonesia 1998.

"Oleh karena itu, DPD KNPI Sulteng merasa tidak menjadi bagian dari seluruh hasil sebagai output rangkaian kegiatan apapun yang dilaksanakan Menpora di Palu 08-12 Agustus 2014," tandas dia. [Cesare]

sumber: seruu.com
Share On:

1 komentar:

  1. Gimana dengan Porda Sulteg diTentena September 2014..... ikutan kan.....

    ReplyDelete

Berilah komentar anda dengan bijak